6 Macam Penyakit Jantung Dan Penyebabnya Yang Wajib Diketahui

ulasyuk.com  -Penyakit jantung memang merupakan salah satu penyakit yang cukup mematikan, hal ini didasari oleh banyaknya manusia yang meninggal dikarenakan oleh penyakit ini. Penyakit jantung juga dapat disebabkan oleh beberapa faktor.

 



Faktor tersebut diantaranya adalah faktor makanan dan juga ada dari bawaan lahir. Umumnya gejala dari penyakit jantung ini adalah adanya rasa nyeri di jantung. Tentunya masih banyak lagi gejala ataupun tanda-tanda dari penyakit ini. Oleh karena hal tersebut didalam artikel ini akan dibahasa mengenai gejala dari penyakit ini.

Macam Penyakit Jantung

Penyakit jantung ataupun dapat disebut dengan sebutan kardiovaskular sendiri terdiri dari beberapa macam. Macam dari penyakit jantung ini diantaranya adalah : serangan jantung, jantung koroner, endokarditis dan lainnya. untuk mengetahui macam penyakit jantung tersebut akan dijelaskan dibawah ini :

1. Jantung Koroner

Jantung koroner merupakan salah satu jenis penyakit jantung yang sering ditemukan, penyakit ini juga dapat berisiko untuk membunuh seseorang. Penyakit ini terjadi karena adanya penyempitan pada pembuluh darah manusia. Dengan terjadinya penyempitan tersebut maka aliran darah dan juga oksigen tidak terlaksana dengan lancar.
Oleh sebab itu terjadi suatu kerusakan pada organ tubuh. Penyempitan pembuluh darah ini dikarenakan oleh kolesterol yang menumpuk di pembuluh darah. Kolesterol yang menumpuk ini juga dapat membuat darah yang ada didalam arteri menjadi beku.

2. Kardiomiopati

Merupakan salah satu macam penyakit jantung yang mana pada penyakit ini terdapat gangguan pada otot jantung. Gangguan tersebut menyebabkan suatu kelainan pada bentuk jantung seseorang. Biasanya penyakit ini dikarenakan oleh penyakit bawaan atau faktor keturunan.
Penyakit ini juga dapat disebabkan oleh akibat dari penuaan, penyakit jantung koroner, hipertensi dan lainnya. akibat dari penyakit jantung kardiomiopati ini adalah jantung tidak dapat memompa darah dengan baik untuk dialirkan ke seluruh tubuh.

3. Serangan Jantung

Merupakan suatu kondisi yang darurat dimana terhambatnya pasokan darah ke jantung yang terjadi secara total. Oleh karena terhambatnya pasokan darah tersebut dan jika tidak ditangani dengan baik maka jantung dapat berhenti secara mendadak. Penyakit ini dapat disebabkan karena penyakit jantung koroner yang mana pembuluh darah tertutup oleh kolesterol.

4. Endokarditis

Merupakan salah satu macam penyakit jantung yang mana terjadinya suatu infeksi pada jaringan ikat jantung. Infeksi ini dapat terjadi akibat bakteri ataupun kuman yang masuk ke dalam pembuluh darah. Bakteri tersebut dapat bersumber dari pemakaian jarum tato ataupun jarum tindik yang tidak steril, dan dapat disebabkan oleh pemasangan dari kateter.

5. Penyakit Jantung Bawaan

Penyakit jantung bawaan merupakan salah satu keadaan dimana terjadinya kelainan pada bentuk jantung yang terjadi sejak seseorang baru lahir. Kelainan dari penyakit jantung ini dapat ditemukan pada katup jantung, pembuluh darah yang berada didekat jantung, pada dinding jantung. Hal yang lebih parah lagi kelainan jantung bawaan lahir ini dapat terjadi pada ketiga tempat yang telah disebutkan tadi.

6. Gagal Jantung

Gagal jantung merupakan suatu keadaan dimana jantung manusia berada pada kondisi yang lemah untuk dapat memompa darah ke seruluh tubuh. Jika keadaan tersebut dibiarkan terlalu lama dan tidak cepat ditangani maka kan menimbulkan beberapa efek.
Efek tersebut adalah : seperti gagal hati, gagal ginjal dan juga dapat menyebabkan berhentinya detak jantung. Penyakit ini dapat disebabkan oleh karena tekanan darah yang terlalu tinggi, diabetes, jantung koroner dan juga penyakit jantung bawaan.

Demikian pembahasan artikel mengenai beberapa hal yang harus diketahui mengenai macam dan juga penyabab dari penyakit jantung. Perlu diingat bahwa menjaga kesehatan terutama kesehatan jantung sangat penting untuk dilakukan. Karena jantung merupakan organ inti dalam tubuh manusia oleh sebab itu jagalah jantung dengan baik dan benar. Semoga artikel ini bermanfaat, dan diharapkan untuk tetap menjaga kesehatan, terimakasih.