Daftar Pelayanan Kesehatan THT Beserta Harga Di Klinik Flora

Ulasyuk.com - Setiap instalasi kesehatan seperti rumah sakit ataupun sebuah klinik memiliki tarif harga yang berbeda-beda dalam suatu penanganan medis khususnya dalam penyakit THT. Berbedanya harga dari tarif tersebut dikarenakan oleh banyak faktor diantaranya seperti kelengkapan alat medis. Fasilitas kesehatan yang dimiliki dapat menyebabkan perbedaan tarif, namun biasanya hal ini tidak terlalu beda jauh.

Daftar Pelayanan Kesehatan THT Beserta Harga Di Klinik Flora

Hal ini mungkin dapat menyebabkan suatu kekhawatiran bagi sebagian orang akan tetapi tenang saja karena klinik flora menawarkan pemeriksaan kesehatan THT dengan menggunakan tarif normal yang dapat dicapai oleh kebanyakan orang. 

Apa Itu Penyakit THT

Penyakit THT merupakan suatu penyakit yang menyerang bagian telinga, hidung, dan tenggorokan manusia. Seseorang yang memiliki masalah ataupun gangguan THT tidak boleh dianggap remeh. Hal tersebut dapat terjadi karena, penyakit ini apa bila dibiarkan begitu saja akan berubah menjadi dampak buruk bagi tubuh manusia. 

Saat seseorang mulai mengalami gangguan ataupun masalah pada organ seperti telinga,hidung, dan juga tenggorokan maka sangat disarankan untuk melakukan pemeriksaan ke dokter spesialis THT.

Pelayanan Kesehatan THT Yang Ada Di Klinik Flora

Seperti yang sudah diketahui bahwa penyakit THT merupakan penyakit yang ada pada daerah sekitar telinga, hidung dan juga tenggorokan manusia. Untuk dapat menindaklanjuti malah penyakit THT maka diperlukan untuk melakukan pemeriksaan kepada dokter spesialis THT. Salah satu klinik di bandar lampung yang memiliki fasilitas pelayanan kesehatan THT adalah klinik flora, untuk mengetahui pelayanan kesehatan THT apa saja yang ada di klinik ini, maka akan dijelaskan sebagai berikut :

Radang Telinga

Masalah THT pertama yang dapat ditangani oleh klinik flora adalah radang telinga, sesuai namanya radang telinga merupakan suatu penyakit yang ada di telinga seseorang. Radang telinga merupakan suatu keadaan dimana telinga seseorang mengalami peradangan. Dalam peradangan telinga ini dapat terjadi di bagian dalam ataupun luar telinga seseorang.

Flu 

Selanjutnya adalah masalah flu, flu ataupun hidung tersumbat merupakan salah satu penyakit THT yang sangat tidak nyaman bagi seseorang. Saat terserang flu maka kita akan mengalami masalah pernapasan dimana hidung akan tersumbat dan kita akan sulit dalam mengambil nafas. Flu ringan biasanya dapat ditangani oleh dokter umum, namun jika flu sudah sangat parah maka dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut ke dokter spesialis THT.

Tinitus

Selanjutnya penyakit tinitus merupakan suatu keadaan dimana telinga seseorang berdengung dan hal tersebut disebabkan oleh hal yang bukan meruakan suatu penyakit. Dapat dikatakan tinitus ataupun telinga berdengung ini terjadi akibat dari cidera ataupun efek samping dari obat tertentu. Contohnya adalah seperti mengalami cidera yang cukup parah pada telinga khususnya pada telinga bagian dalam seperti gendang telinga dan lain sebagainya.

Alergi

Alergi ataupun rhinitis merupakan suatu keadaan dimana hidung mengalami suatu peradangan yang diakibatkan oleh alergi.  Alergi ini umumnya mempunyai gejala yang sama dengan flu yaitu hidung tersumbat, selalu bersin dan mengalami pilek. Salah satu contoh dari rhinitis ini adalah alergi debu. Jika seseorang yang memiliki alergi debu maka hidung mereka akan terasa gatal, hidung tersumbat dan juga mengalami pilek. Keadaan alergi ini biasanya bersifat sementara dan cepat sembuh. 

Sinusitis

Masalah penyakit THT terakhir yang dibahas di artikel ini yang dapat ditangani oleh klinik flora adalah sinusitis. Sinus merupakan suatu rongga kecil yang ada di belakang hidung, dahi dan pipi manusia. Sinus sendiri adalah suatu peradangan yang terjadi di dinding sinus. Biasanya gejala dari sinusitis adalah adanya nyeri pada bagian wajah, menurunnya indera penciuman, dan juga mengalami batuk dan pilek.

Harga Dari Pemeriksaan THT Di Klinik Flora

Setelah mengetahui apa saja penyakit THT yang dapat ditangani di klinik flora maka sekarang sudah saatnya untuk mengetahui berapa tarif dari melakukan pemeriksaan ataupun berobat penyakit HT di klinik flora :

  • Radang telinga dengan harga RP. 60.000
  • Flu Dengan Harga RP. 60.000
  • Tinitus Dengan Harga RP. 60.000
  • Alergi Dengan Harga RP. 60.000
  • Sinusitis Dengan Harga RP. 60.000
  • Kurang Dengar Dapatan Dengan Harga RP. 60.000
  • Penciuman Hilang Dapatan Dengan Harga RP.60.000

Penyakit THT merupakan suatu penyakit yang menyerang bagian telinga, hidung dan tenggorokan seseorang. Ada berbagai macam penyakit THT diantaranya adalah alergi, sinusitis, radang telinga, tinitus dan lain sebagainya.

Disarankan untuk penderita penyakit THT yang sudah cukup lama dan tak kunjung sembuh untuk segera melakukan pemeriksaan ke dokter  spesialis THT. Demikian artikel yang membahas tentang pelayanan kesehatan penyakit THT yang ada di klinik flora, semoga artikel ini bermanfaat, terimakasih.