Kalian Harus Tahu! Manfaat Vitamin E Bagi Kesehatan Kulit

Ulasyuk.com - Pada dasarnya vitamin E merupakan suatu nutrisi yang sangat berguna dan juga dibutuhkan untuk menjaga kesehatan kulit manusia. Vitamin E sendiri tidak hanya berguna untuk menjaga kesahatan kulit tetapi juga menjaga daya tahan tubuh karena mengandung antioksidan yang sangat baik untuk menangkal radikal bebas yang ada didalam tubuh.

Kalian Harus Tahu! Manfaat Vitamin E Bagi Kesehatan Kulit

Biasanya vitamin E sudah tersedia didalam produk-produk kecantikan yang ada, kemasan dari vitamin E pun berbeda-beda dan pastinya memiliki varian harga yang bebeda pula. Untuk takaran mengkonsumsi vitamin E adalah 15 mg perhari ini berlaku untuk orang dengan rentan usia 14 – 18 tahun dan orang dewasa juga ibu hamil,merk dagang dari produk vitamin E diantaranya adalah : Natur E, Dalfora, Santa E dan lain sebagainya.

Makanan, Sumber Vitamin E

Setelah mengetahui fungsi vitamin E bagi kulit tentunya sekarang kita harus mengenal makanan apa saja yang merupakan sumber dari vitamin E. Bahan makanan tersebut dapat memenuhi kebutuhan vitamin E dan membantu kita dalam menjaga kesehatan kulit dan juga kesehatan tubuh. Oleh sebab itu dibawah ini akan dijelaskan beberapa makanan yang mengandung vitamin E :

Kacang Tanah

Kacang tanah dapat memenuhi kebutuhan akan vitamin E bagi tubuh sebanyak 2,3 mg. Yang mana hal itu berarti kacang tanah dapat memenuhi kebutuhan vitamin E bagi tubuh sebanyak enam belas (16) persen. Untuk itu mengkonsumsi kacang tanah dengan takaran yang pas dapat membantu tubuh dalam memenuhi kebutuhan vitamin E.

Biji Bunga Matahari

Biji bunga matahari merupakan salah satu sumber makanan yang mengandung vitamin E, biji bunga matahari sendiri cukup mudah untuk ditemukan. Biji bunga matahari ini memiliki fungsi untuk menyehatkan kulit karena mangandung vitamin E, untuk takaran 1 Ons biji bunga matahari dapat memenuhi kebutuhan harian vitamin E bagi tubuh sebanyak enam puluh enam (66) persen.

Paprika Merah

Umumnya paprika merah digunakan sebgai bahan bumbu masak, selain itu paprika merah juga dapat digunakan untuk memperindah tampilan dari suatu makanan. Perlu diketahui bahwa paprika merah sendiri memiliki kandungan vitamin E yang apabila dikonsumsi akan memenuhi kebutuhan harian vitamin E bagi tubuh sebanyak sebelas (11) persen.

Alpukat

Makanan sumber vtamin E lainnya adalah buah alpukat, buah alpukat dapat memenuhi kebutuhan vitamin E, dan kandungan yang ada didalam alpukat sangatlah baik untuk kesehatan terutama kesehatan kulit. Untuk seratus (100) gram buah alpukat daat memenuhi kebutuhan vitamin E harian sebesar empat belas (14) persen.

Kiwi

Buah kiwi juga merupakan salah satu buah yang menjadi sumber dari vitamin E untuk buah kiwi sendiri satu (1) buah kiwi memiliki kandungan vitamin E sebesar 1,0 mg. Takaran ini dapat memenuhi kisaran tujuh (7) persen kebutuhan tubuh akan vitamin E.

Mamey Sapote

Mamey sapote ataupun buah sawo raksasa merupakan salah satu buah sawo berukuran besar yang hanya memiliki satu buah biji saja didalam buahnya. Buah ini sama seperti buah sawo umumnya yang memiliki rasa manis dan menyegarkan. Mamey sapote memiliki kandungan vitamin E yang dapat menjaga kesehatan kulit dengan mengkonsumsi buah ini dapat mencukupi kebutuhan vitamin E yang diperlukan oleh tubuh.

Manfaat Vitamin E Bagi Kesehatan Kulit :

Ada banyak sekai manfaat vitamin E bagi kesehatan tubuh manusia khususnya pada kesehatan kulit. Vitamin E sangat membantu dalam memberikan nutrisi kepada kulit. Vitamin E juga membantu meregenerasi jaringan sel kulit yang rusak,vitamin ini juga dapat membantu untuk mencerahkan kulit dan lain sebagainya, untuk mengetahui lebih lanjut manfaat vitamin E bagi kulit dibawah ini akan dijelaskan beberapa manfaat lainnnya dari vitamin E bagi kulit :

Meredakan Kulit Yang Terbakar Akibat Terpapar Sinar Matahari

Salah satu manfaat vitamin E bagi kulit adalah untuk meredakan peradangan ataupun kulit yang terbakar akibat terpapar sinar matahari yang berlebihan. Didalam cara kerjanya vitamin E dapat secara cepat menangani masalah terbakarnya kulit akibat sinar matahari dikarenakan vitamin E juga sangat kaya akan antioksidan. Antioksidan sendiri dapat berfungsi untuk menangkal radikal bebas dan membantu untuk menjaga kesehatan kulit.

Mencegah Penuaan Dini

Vitamin E juga merupakan salah satu nutrisi yang dapat memproduksi kolagen,kolagen sendiri sangat bermanfaat untuk tubuh dalam menjaga dan merawat kesehatan kulit. Selain itu vitamin E juga dapat meremajakan kulit sehingga gejala penuaan dini dapat ditangani dengan baik, dan kulitpun akan terawat dengan baik dan sehat.

Melembabkan Kulit

Vitamin E sangatah cocok untuk seseorang yang memiliki jenis kulit kering, karena vitamin E dapat melembabkan kulit jadi kulit yang keringpun akan kembali lembab. Kulit kering juga dapat dialami oleh beberapa orang yang tidak memiliki jenis kulit yang kering, hal ini dapat terjadi karena kulit mengalami dehidrasi sehingga menyebabkan kulit mengering. Untuk hal ini vitamin E juga dapat digunakan untuk mengatasi kulit kering akibat dehidrasi.

Menyamarkan Bintik Hitam

Biasanya bintik-bintik hitam yang terdapat di kulit dapat terjadi dikarenakan oleh beberapa faktor yaitu faktor usia, dan faktor radikal bebas. Kembali lagi dengan antioksidan yang sangat berguna bagi kulit dan tubuh manusia. Disini kandungan antioksidan yang ada di vitamin E dapat menyamarkan bintik hitam yang timbul di kulit terutama di kulit wajah.

Menyamarkan Stretchmark

Vitamin E sangat baik digunakan untuk menyamarkan stertchmark yang ada di tubuh, bisanya stertchmark ada pada seseorang yang sedang hamil, pasca melahirkan dan seseorang yang memiliki berat badan yang berlebihan. Stretchmark sendiri dapat diketahui dari adanya garis-garis yang ada dikulit yang terdapat dibeberapa bagian tubuh, biasanya ada pada bagian paha. Mengkonsumsi vitamin E akan meredakan stretchmark yang ada di kulit tubuh.

Seperti yang sudah dijelaskan diatas bahwa vitamin E sangat berguna bagi tubuh dan terutama bagi kesehatan kulit manusia. Vitamin E sendiri mempunyai kandungan antioksidan yang sangat baik untuk menangkal radikal bebas yang ada di tubuh. 

Untuk memenuhi kebutuhan vitamin E dalam tubuh dapat dilakukan dengan cara mengkonsumsi suplemen vitamin E ataupun makanan yang mengandung nutrisi vitamin E. 

Vitamin E juga sangat baik untuk menjaga dan merawat kulit tubuh seperti menjaga kelembapan, mengurangi noda hitam dan tentunya menutrisi kulit. Demikian artikel tentang manfaat vitamin E, semoga bermanfaat terimakasih banyak.